Kanalnews.co, SURABAYA– Duel bigmatch antara Persebaya Surabaya melawan Persija Jakarta berakhir imbang 1-1 di laga pekan ke-22 Liga 1 2023/2024.
Pada laga yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (9/12), Persija mencetak gol lebih dulu pada menit ketujuh yang dicetak oleh Maciej Gajos.
Tertinggal 1 gol membuat Persebaya terus melakukan serangan. Gol! Persebaya akhirnya menyamakan kedudukan pada menit ke-25 melalui tendangan Bruno Moreira Soares.
Hingga laga usai tidak ada gol yang tercipta. Hasil imbang ini menambah catatan Persebaya tanpa kemenangan sejak mengalahkan Arema FC pada 23 September.
Borneo FC Menang 2-0 atas PSIS Semarang
Sementara itu Borneo FC berhasil meraih kemenangan atas PSIS Semarang dengan skor 2-0 pada laga yang digelar di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu (9/12/2023) malam.
Satu gol Borneo dicetak oleh Adam Alis di menit 43. Lalu kedua dicatatkan oleh Wiljan Pluim yang sukses memaksimalkan umpan terukur Fajar Fathur Rahman.
Kemenangan ini membuat Borneo FC semakin mantap di puncak klasemen dengan 48 poin. Pesut Etam semakin jauh dengan Bali United yang terpaut 8 angka di peringkat kedua Liga 1 2023/2024. (sis)