
Kanalnews.co, BANDUNG – Pelatih Persebaya Aji Santoso menyatakan timnya belum dapat menurunkan kekuatan terbaiknya saat melawan Persib Bandung dalam lanjutan Piala Presiden 2022 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Jumat (17/6/2022). Sebab, dua gelandang Sho Yamamoto dan Higor Vidal, serta penyerang Silvio Junior belum bisa tampil karena kondisi kebugaran.
Aji Santoso mengatakan situasi yang dialami para pemain asing Persebaya cukup normal. Sebab, para pemain itu belum melakukan persiapan yang cukup di turnamen pra musim ini.
“Mereka masih keteteran masalah fisik. Memang mereka baru beberapa hari (bergabung), Junior pun baru pertama kali bermain di lapangan besar,” ucapnya.
“Jadi memang kondisi belum siap 100 persen dan wajar. Apakah akan menjadi starter (lawan Persib), akan kami lihat besok pagi,” ucap Aji.
Sementara itu, Aji berharap dengan kehadiran pemain-pemain Persebaya yang kembali dari membela timnas Indonesia. Pemain itu, yakni kiper Ernando Ari, bek kanan Koko Ari Araya, stopper Rizky Ridho Ramadhani dan wonderkid Marselino Ferdinan. (RR)






































