Foto PSSI

 

Kanalnews.co, JAKARTA– Ketua Umum PSSI Erick Thohir menanggapi terkait pendapat warganet yang meragukan Bima Sakti sebagai pelatih Timnas U-17 di Piala Dunia U-17 2023. Ia menilai hal itu wajar.

Tak hanya Bima Sakti, Shin Tae-yong hingga Indra Sjafri pun diragukan. Erick menyebut pendapat itu lumrah, apalagi di negara demokrasi seperti Indonesia.

“Kalau di Indonesia kan selalu. Coach Shin Tae-yong pun diragukan, coach Indra Sjafri diragukan, coach Bima diragukan. Ya itu bagian daripada kecintaan masyarakat sepakbola pada sepakbolanya,” kata Erick Thohir di Jakarta, Rabu (3/10/2023).

Meski begitu, Menteri BUMN itu berharap Bima Sakti tidak terpengaruh. Sebaliknya, kritikan tersebut dijadikan suntikan motivasi untuk menjawab keraguan itu.

“Nah individu atau figur yang ada di sepak bolanya harus siap menahan tekanan itu, dan memberikan hasil. Ini yang kita mau kita sama-sama membangun,” katanya.

Erick lantas mengingatkan kepada warganet dan pecinta sepakbola Indonesia agar menyampaikan pendapat dengan baik.

“Ada sisi negatif saya rasa ya itu bagian dari demokrasi. Tapi kan yang penting kalau ada yang meragukan jangan sampai keluar kata-kata kasar, apalagi sampai menyerang keluarga,” katanya.

“Nah itu kasihlah kesempatan para pelatih ini jadi manusia seutuhnya. Kita sebagai PSSI mendorong para pelatih ini untuk lebih baik,” pungkasnya.

Bima Sakti akan memimpin Timnas U-17 di Piala Dunia U-17 2023 yang akan berlangsung pada 10 November sampai 2 Desember mendatang. Timnas Indonesia U-17 tergabung di Grup A bersama Ekuador, Panama, dan Maroko. (ads)