KANALNEWS.co, Jakarta – Leicester City semakin kokoh di puncak klasemen sementara setelah membekuk tuan rumah Watford dengan skor 1-0 pada laga pekan ke-29 Liga Inggris di Stadion Vicarage Road, Sabtu waktu setempat atau Minggu (6/3/2016) dini hari WIB.
Gol tunggal yang dicetak Riyad Mahrez, mengantarkan timnya meraih tiga angka dan mengantarkan tim besutan Claudio Ranieri makin mantap di puncak klasemen sementara dengan koleksi 60 poin, terpaut lima poin dari peringkat kedua Tottenham Hotspur yang memperoleh 55 poin dan Arsenal dengan 52 poin di posisi ketiga.
Tuan rumah mampu mengimbangi pemuncak klasemen hal ini terlihat dengan penguasaan bola yang sama kuat, namun meski demikian, Leicester lebih agresif sekaligus efektif dalam membangun serangan, dengan melepaskan 14 kali percobaan yang tujuh di antaranya menemui sasaran.
Sebaliknya Watford melakukan 11 kali percobaan tembakan namun hanya empat di antaranya yang menemui sasaran.
Keberuntungan juga seolah tengah mengabaikan tuan rumah, pasalnya bola tendangan bebas yang disambut Nathan Ake hanya menyerempet mistar gawang pada menit 11.
Sebaliknya meski cukup kesulitan, Leicester akhirnya meraih keunggulan pada menit 56 saat Mahrez melepaskan tendangan melengkung dari tepian kotak penalti ke sudut kiri yang tak mampu dijangkau penjaga gawang Heurelho Gomes.
Leicester berhasil mempertahankan keunggulan tersebut hingga wasit Jonathan Moss meniup peluit tanda laga usai.
Berikut susunan pemain kedua tim :
Watford (4-4-2): Heurelho Gomes (PG), Nyom (Sebastian Prodl), Sebastian Prodl, Nathan Ake, Jose Holebas, Nordin Amrabat, Mario Suarez (Almen Abdi), Ben Watson, Etienne Capoue, Troy Deeney, Odion Ighalo
Pelatih: Quique Sanchez Flores
Leicester City (4-4-2): Kasper Schmeichel (PG), Danny Simpson, Wes Morgan, Robert Huth, Christian Fuchs, Riyad Mahrez (Daniel Amartey), Daniel Drinkwater, N’Golo Kante, Marc Albrighton (Jeffrey Schlupp), Jamie Vardy, Shinji Okazaki (Andy King)
Pelatih: Claudio Ranieri. (Herwan)






































