KANALNEWS.co, Milan – Pelatih anyar Inter Milan Roberto Mancini mengakui jelang laga melawan Milan dan AS Roma akan menarik dan sulit. Mantan pelatih Manchester City itu menggantikan posisi Walter Mazzari yang dipecat setelah tak kunjung memberikan hasil yang memuaskan di klasmen sementara Serie A Italia.
Mancini pernah membesut Inter pada musim 2004-2008, sebelum akhirnya hengkang ke liga Inggris.
“Apakah saya bekerja pada taktik atau psikologi? Keduanya, tapi saya butuh waktu karena ini masa yang sulit bagi sepak bola Italia secara historis serta Inter,” kata Mancini kepada La Gazzetta dello Sport, dikutip Football Italia, Selasa (18/11/2014)).
“Hal pertama yang saya fokuskan, lebih daripada taktik, antusiasme. Ketika kami akan melihat Inter menang? Tidak ada waktu yang tepat untuk tujuan, tetapi kami perlu secepatnya memperbaiki,” kata mantan juru taktik Galatasaray itu.
Pertandingan pertama Mancini adalah Derby della Madonnina pada Ahad (23/11), dan dilanjutkan melawan penghuni peringkat kedua klasemen, Roma. (Herwan)






































