Kanalnews.co, JAKARTA- Menkes Budi Gunadi meyakini pandemi Covid-19 membutuhkan waktu lama untuk benar-benar hilang alias akan menjadi endemi. Namun semua memperlukan penanganan yang optimal ditambah pemberian obat dan terapi yang tepat.

Seperti diketahui, endemi adalah penyakit tertentu yang muncul dan menjadi karakteristik di wilayah tertentu, seperti penyakit Malaria di Papua. Penyakit itu akan selalu, namun dengan kasus yang lebih sedikit.

“Kami melihat bahwa semua pandemi ini kan tidak akan berakhir cepat. Dia nanti akan berubah menjadi epidemi normal, dan itu akan terjadi kalau memang pengobatannya atau terapinya baik,” kata Budi dalam acara daring yang disiarkan melalui kanal YouTube Faculty of Medicine Universitas Airlangga (Unair), Jumat (30/7).

Oleh karena itu, Budi meminta mahasiswa Unair untuk membantu pemerintah mengembangkan obat terapi Covid-19 produksi dalam negeri. Apalagi, Kemenkes saat ini telah membentuk kelompok yang diisi oleh peneliti, akademis untuk mengagas obat-obat terapi.

“Jadi bagaimana bisa memberikan masukan mengenai terapi paling baik dan murah, dan paling bisa menyembuhkan orang di rumah sakit,” kata dia.