Kanalnews.co, JAKARTAArgentina dipastikan lolos ke babak final Piala Dunia 2022. Lionel Messi dkk bakal menantang pemenang duel Prancis Vs Maroko.

Bermain di Lusail Stadium, Rabu (14/12) dini hari WIB, gol-gol kemenangan Argentina dicetak oleh Messi di menit ke-34, disusul dua gol dari Julian Alvarez pada menit ke-39 dan 69.

Setelah menanti delapan tahun, Tim Tango akhirnya kembali ke final. Sebelumnya, Argentina sudah merasakan partai final pada Piala Dunia 1930, 1978, 1986, 1990, dan 2014 serta berhasil menjadi juara dua kali, yakni di tahun 1978 dan 1986.

Ini sekaligus menjadi final kedua bagi Messi. Namun ia gagal membawa pulang trofi pada 2014.

Rekor penampilan terbanyak di final Piala Dunia:

Jerman – 8 kali ke final, 4 kali juara

Brasil – 7 kali ke final, 5 kali juara

Italia – 6 kali ke final, 4 kali juara

Argentina – 6 kali ke final, saat ini 2 kali juara (menunggu hasil final pada 18 Desember)