
Kanalnews.co, JAKARTA- Timnas Indonesia U-24 menelan kekalahan dari Korea Utara di laga ketiga Grup F Asian Games 2023 Hangzhou. Pelatih Indra Sjafri mengakui timnya melakukan kesalahan.
Pada laga yang digelar Zhejiang Normal University East Stadium, Minggu (24/9), Indonesia kalah 0-1. Hasil ini membuat Indonesia menempati peringkat 3 karena di pertandingan lainnya Kirgistan menang telak 4-1 atas Chinese Taipei atau Taiwan.
Indra menyebut timnya sebenarnya sudah bisa mengimbangi permainan Korea Utara. Tapi, karena kesalahan, gagal mencetak gol dan berujung dengan kekalahan.
“Tapi kami lalai saat bola-bola set piece, termasuk hari ini ada sepak pojok yang seharusnya tidak terjadi gol,” kata Indra Sjafri.
Meski begitu, Indra tak mau menyalahkan keadaan. Semua kekurangan tim disebutnya akan segera diperbaiki untuk menatap 16 besar Asian Games 2023.
“Saya yakin kalau ada pertandingan lagi, kami akan lebih baik. Saya mengapresiasi kinerja pemain di tiga pertandingan ini. Memang ada hal-hal yang harus diperbaiki sebagai catatan kami. Tapi tim yang berangkat ke sini betul-betul telah berjuang dengan baik kami sudah melakukan apapun untuk bisa memenangkan pertandingan,” kata Indra Sjafri.
“Saya paling tidak suka menyalahkan keadaan. Saya sebagai pelatih sudah berusaha menyiapkan cara bermain yang terbaik untuk menghadapi lawan. Jadi saya pikir kami akan perbaiki ke depan kalau memang ada kesempatan maju (lolos ke 16 besar),” katanya.
Dengan hasil ini, Timnas Indonesia U-24 mendapatkan satu kemenangan dan dua kekalahan di babak penyisihan grup. Indonesia memiliki peluang lolos ke 16 besar sebagai peringkat ketiga terbaik.
Skuat Garuda memimpin klasemen tim peringkat ketiga dengan 3 poin, unggul dari Qatar (1 poin), Thailand (1), Vietnam (0), dan Myanmar (0). (ads)




































