
Kanalnews.co, JAKARTA– Nama Menpora RI Dito Ariotedjo kembali terseret kasus dugaan korupsi menara BTS 4G. Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto memilih bungkam.
“No comment, terima kasih,” kata Airlangga di Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (27/9).
Airlangga lalu bergegas masuk ke mobilnya. Ia sempat menjawab pertanyaan wartawaan soal lain seperti beras hingga calon wakil presiden Prabowo Subianto.
Sebelumnya, nama Dito Ariotedjo muncul dalam kasus korupsi menara BTS 4G pada persidangan di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) pada Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat, Selasa (26/9). Ketika itu Hakim bertanya kepada Komisaris PT Solitech Media Sinergy Irwan Hermawan sebagai saksi.
Hakim Rianto Adam Pontoh sempat menggali keberadaan uang Rp27 miliar yang digunakan untuk menutupi kasus korupsi BTS.
“Apakah Dito itu Menpora sekarang?” kata hakim Rianto.
“Iya,” ucap Irwan menjawab.
“Benar? Harus jelas. Kepentingan apa dia dengan masalah BTS ini, Rp27 M,” tanya hakim.
“Untuk penyelesaian kasus, Yang Mulia,” jawab Irwan. (ads)



































