Foto Persib

Kanalnews.co, JAKARTA – Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak mengapresiasi usaha Thom Haye yang mulai menyetel dengan timnya.

Pemain Timnas Indonesia itu tampil cemerlang saat timnya berhadapan dengan PSBS Biak. Bojan mengakui Thom Haye butuh waktu adaptasi menyatu dengan tim.

“Dia tidak mengikuti pramusim, dia datang ke sini, dia gabung setelah kami menyelesaikan masa persiapan dan juga setelah bermain beberapa kali di liga. Jadi memang dia sedikit kelelahan di awal,” ujar Bojan.

Namun dengan kegigihannya, Thom Haye berhasil membuktikan diri bisa berkontribusi untuk Persib. Berkat penampilannya itu, pemain 30 itu kini banjir pujian.

“Tapi setelah tampil pada beberapa pertandingan, setiap pertandingannya dia akan terus membaik. Ini bagus bagi kami dan juga bagus bagi Tim Nasional,” sambungnya.

“Tapi justru ini bagus untuk liga (Indonesia), karena pemain lain menempatkan diri mereka menjadi lebih bagus juga,” tuturnya.

Di sisi lain, Bojan menegaskan regulasi pemain asing yang bertambah di musim 2025/2026 ini justru memberikan dampak positif bagi pemain lokal. Mereka menjadi berusaha membuktikan diri lebih baik.

“Tapi saya katakan pada anda, ketika ada tujuh pemain asing maka pemain lokal akan menjadi lebih baik. Pemain lokal akan menempatkan dirinya di level yang terbaik dan sekarang tidak mudah untuk mengalahkan setiap tim,”

“Liga sudah lebih baik karena itu dan bagi Thom tentu fantastis karena bisa memiliki pemain seperti dia di liga dan ini akan lebih baik,” kata Bojan. (sis)