KANALNEWS.co, London – Manchester City meraih hasil positif dalam lawatannya ke makas Crystal Palace pada laga putaran keempat Piala FA. tim anak asuh Pep Guardiola itu menaklukan tuan rumah skor tiga gol tanpa balas dalam laga yang berlangsung di Stadion Selhurst Park, London, Inggris, Minggu (29/1/2017) dinihari waktu Indonesia.

Dengan hasil ini, City melaju ke putaran 16 besar Piala FA. Gol kemenangan The Citizen masing-masing diciptakan oleh Raheem Sterling, Leroy Sane dan Yaya Toure.

City yang tampil dominan pada laga itu harus bersabar untuk menceploskan si kulit bundar kedalam gawang, barulah pada menit ke-43 kebuntuan itu terjadi melalui gol Sterling yang dengan mudah menaklukkan penjaga gawang Wayne Hennessey menyelesaikan umpan terobosan kiriman Gabriel Jesus.

City menggandakan keunggulan 2-0 atas Palace pada menit 71 saat aksi individual David Silva diakhiri dengan sodoran mudah kepada Sane, yang segera menyambar bola menghujamkannya ke dalam gawang.

Toure lantas memastikan kemenangan City menjadi 3-0 setelah melepaskan tendangan dari jarak jauh demi menyarangkan bola ke sudut atas gawang.

Berikut susunan pemain kedua tim :

Crystal Palace: Wayne Hennessey (PG); Joel Ward, Martin Kelly, James Tomkins, Jeffrey Schlupp (Ezekiel Fryers), Lee Chung-yong, Jordon Mutch (James McArthur), Andros Townsend, Joe Ledley, Matheiu Flamini, Christian Benteke (Loic Remy).Pelatih: Sam Allardyce.

Manchester City: Willy Caballero (PG); Gael Glichy, Vincent Kompany, Aleksandar Kolarov, Bacary Sagna, Leroy Sane (Nolito), Yaya Toure, David Silva (Fernando Reges), Fabian Delph, Raheem Sterling (Jesus Navas), Gabriel Jesus.Pelatih: Pep Guardiola (Herwan)