Dua peslalom dari Toyota Team Indonesia (TTI), DemasAgil dan Anggana OHP menjadi yang terbaik di kelas bergengsi kejurnas slalom, Djarum Super MLD City Slalom seri ke-5 yang digelar di Simpang Lungsir, Bandar Lampung, Sabtu (23/6)
KANALNEWS.Co, Lampung – Dua peslalom yang tergabung dalam  Toyota Team Indonesia (TTI), Demas Agil dan Anggana OHP, meraih kesuksesan pada kategori bergengsi ajang Djarum Super MLD City Slalom seri ke-5 yang digelar di Simpang Lungsir, Bandar Lampung, Sabtu (23/6) malam. Hal tersebut setelah mereka berada di posisi teratas kejuaraan Kelas F, yang merupakan kelas paling bergengsi.

Dengan mengendarai pacuan  mobil Toyota Yaris yang didukung performa apik ban GT Radial produk Champiro SX2, Demas mencatat waktu terbaik 41,216 detik. Juara nasional 2011 ini mengalahkan catatan waktu Anggana, yang lebih dulu mencatat waktu terbaik 41,904 detik. Hasil ini membawa Demas menempati puncak klasemen sementara Kelas F atau kelas modifikasi.

Di belakang dua peslalom kategori seeded A asal DKI Jakarta tersebut ada pebalap pemula, Bernard Yuwono, yang juga menggunakan Toyota Yaris, dengan catatan waktu 41,982 detik. Dia mengalahkan dua peslalom seeded A lainnya, Adrianza Yunial dan Andri SA, yang berturut-turut ada di urutan keempat dan kelima.

Sementara itu peslalom dari Kalimantan Selatan, Dika CH, yang diprediksi menjadi pesaing terberat duo TTI tersebut, justru tampil tidak maksimal. Pemenang kelas Kejuaraan Umum tersebut terpuruk di urutan ke-12 karena sempat melakukan satu kesalahan. Saat manuver, dia menjatuhkan satu patok sehingga mendapat penalti.

Namum demikian di kategori Kejuaraan Umum, Dika mampu mengalahkan Demas dan Adrianza Yunial. Demas yang lebih dulu membuat  waktu terbaik dengan catatan 41,972 detik. Setelah itu Adrianza mematahkannya dengan catatan 41,950 detik, sebelum Dika mengalahkannya dengan waktu terbaik 41,595 detik.

Kesuksesan TTI semakin lengkap setelah peslalom  wanita mereka, Alinka Hardianti, menjadi yang terbaik di Kejuaraan Wanita. Gadis cantik kelahiran 21 Juni 1992 ini mencatat waktu 1 menit 28,301 detik. Dia mengalahkan Nindya Swastika dan Teni Lia Tania, yang berturut-turut di urutan 2-3. (Rashka)