
Kanalnews.co, CILINCING- Sopir mobil pengangkut MBG (Makan Bergizi Gratis) yang terlibat kecelakaan di SDN Kalibaru 01 Pagi, Cilincing, Jakarta Utara, telah menjalani tes urine. Kapolsek Cilincing, AKP Bobi Subarsi, memastikan hasil pemeriksaan negatif dari narkoba.
“Tes urine sudah dilakukan, dan hasilnya negatif,” ujar Bobi kepada wartawan, Jumat (12/12/2025).
Bobi menambahkan, penanganan kasus kini berada di bawah wewenang Polres Metro Jakarta Utara. “Kami fokus pada penanganan korban. Status sopir akan diputuskan oleh Polres,” jelasnya.
Kecelakaan yang menimpa siswa dan guru SDN Kalibaru 01 Pagi ini sudah resmi naik ke tahap penyidikan. Kapolres Metro Jakarta Utara, Kombes Erick Frendriz, menyampaikan sejumlah pemeriksaan telah dilakukan terhadap pihak terkait.
“Kami dari Polres memberikan pembaruan terkait kejadian tadi pagi. Sejumlah rangkaian pemeriksaan sudah dijalankan, dan malam ini status kasus sudah naik ke penyidikan,” kata Kombes Erick Frendriz di Mapolres Jakarta Utara, Kamis (11/12). (ads)





































