Foto dok Menko PMK

Kanalnews.co, JAKARTA – Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy menyatakan vaksinasi booster terus digenjot menjelang musim mudik.

Dia pun berpesan agar masyarakat yang akan mudik harus mematuhi prokes. Selain itu syarat lainnya, sudah di vaksinasi untuk mencegah penyebaran kasus COVID-19.

“Hal ini supaya ketika berangkat ke daerah tujuan, kondisi kita betul-betul sehat dari COVID-19 dan datang lagi tidak membawa oleh-oleh COVID-19,” katanya.

Dia mengatakan, pemerintah telah melakukan berbagai persiapan untuk pelaksanaan mudik Lebaran 2022 agar berjalan aman, lancar dan sehat. Tak hanya itu, pemerintah telah menjamin perjalanan mudik aman dan lancar termasuk ketersediaan Bahan Bakar Minyak (BBM), gas elpiji, dan bahan pokok.

“Bapak Presiden sudah memberikan petunjuk agar semua yang akan mudik menyiapkan diri dengan vaksinasi booster yang ketiga kalinya,” ujarnya. (RR)