Kanalnews.co, BALI – Manajemen Persija Jakarta kecewa dengan hasil yang didapat di dua laga terakhir Liga 1 2021/2022. Setelah kalah 1-2 oleh Persipura Jayapura, Persija ditahan imbang 1-1 saat menghadapi Persela Lamongan.
Padahal Persipura dan Persela saat ini sedang berada di zona degradasi. Kegagalan meraih kemenangan saat menghadapi dua tim tersebut langsung jadi sorotan suporter dan manajemen.
“Sama halnya dengan the Jakmania, kami manajemen pun sangat kecewa dengan hasil yang diraih oleh Persija di dua pertandingan terakhir,” kata Presiden Persija, Mohamad Prapanca.
Prapanca mengatakan manajemen akan langsung menggelar evaluasi. Masa rehat kompetisi selama 10 hari karena ada agenda FIFA Matchday bakal dimanfaatkan oleh manajemen Persija.
“Keresahan kami sama. Harus ada evaluasi demi mengembalikan Persija ke jalur yang tepat untuk mencapai target musim ini,” ujar Prapanca.
“Dengan mempertimbangkan segala aspek yang ada, maka dalam waktu dekat manajemen akan melakukan evaluasi dan membuat keputusan terbaik bagi tim Persija,” tuturnya melanjutkan. (RR)





































