
Kanalnews.co, JAKARTA – Dukungan terhadap talenta muda kembali ditegaskan Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Erick Thohir. Kali ini, perhatian Menpora tertuju pada atlet snowboarding belia, Zazi Betari Landman, yang mulai mencuri perhatian di level internasional.
Pada Jumat pagi (03/10), Erick Thohir bersama Wakil Menpora Taufik Hidayat menerima Zazi di ruang kerjanya di lantai 10 Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta. Pertemuan berlangsung hangat, penuh obrolan mengenai perjalanan Zazi yang baru berusia 13 tahun namun sudah berani bersaing di olahraga musim dingin yang jarang digeluti atlet Indonesia.
Di hadapan Zazi, Menpora Erick menegaskan komitmen pemerintah dalam mendukung perkembangan atlet-atlet muda yang berpotensi mengharumkan nama bangsa.
“Zazi ini luar biasa. Masih 13 tahun tapi sudah punya target besar dan disiplin. Pemerintah tentu akan memberikan dukungan penuh agar ia terus berkembang, mengikuti kompetisi internasional, bahkan bersiap menuju Olimpiade musim dingin,” ujar Erick.
Dukungan tersebut diterima Zazi dengan antusias. Ia mengaku momen bertemu Menpora menjadi pelecut semangatnya untuk tampil lebih baik dan membawa Indonesia semakin dikenal di olahraga salju.
“Senang sekali bisa bertemu langsung dengan Bapak Menpora. Rasanya seperti mendapat energi baru. Saya ingin terus berlatih dan suatu hari nanti mengibarkan Merah Putih di ajang olahraga musim dingin terbesar dunia,” ungkap Zazi. (ads)




































