
Kanalnews.co, JAKARTA- Keberhasilan penyelenggaraan MotoGP Mandalika 2025 dinilai tak lepas dari kuatnya kerja sama berbagai pihak. Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Erick Thohir menyampaikan apresiasi kepada seluruh unsur lintas sektor yang terlibat dan berkontribusi menyukseskan ajang balap motor kelas dunia tersebut.
Apresiasi itu disampaikan Erick Thohir saat menghadiri Appreciation Night- Apresiasi Sponsor MotoGP 2025 yang digelar di Kantor ITDC, Gedung Sarinah, Jakarta, Rabu (19/11). Menurutnya, kolaborasi yang solid menjadi fondasi penting dalam mendorong pertumbuhan sport tourism sekaligus memperkuat posisi Indonesia di mata internasional.
Menpora Erick menegaskan, event berskala global seperti MotoGP Mandalika sejalan dengan arah pembangunan nasional yang dicanangkan Presiden Prabowo Subianto, khususnya dalam mendorong pertumbuhan ekonomi menuju Indonesia sebagai negara maju.
“Keinginan Presiden jelas, Indonesia harus maju. Salah satu indikatornya adalah ekonomi yang tumbuh. Untuk itu, dibutuhkan keterlibatan dan kontribusi dari berbagai sektor secara bersama-sama,” ujar Erick.
Ia menilai MotoGP Mandalika memberikan dampak yang luas, tidak hanya dari sisi promosi pariwisata, tetapi juga dalam menciptakan lapangan kerja dan menggerakkan ekonomi daerah. Pelibatan tenaga kerja lokal menjadi bukti nyata event olahraga mampu memberi manfaat langsung bagi masyarakat.
“Setiap event harus memberi dampak. Ada perputaran ekonomi dan peluang kerja yang tercipta. MotoGP Mandalika membuktikan bahwa olahraga bisa menjadi penggerak ekonomi,” tambahnya.
Erick optimistis Indonesia memiliki kapasitas besar untuk terus melompat lebih jauh, termasuk melalui sektor kepemudaan dan olahraga. Karena itu, Kemenpora berkomitmen mendorong lebih banyak ajang olahraga yang terintegrasi dengan konsep sport tourism.
Pada kesempatan tersebut, Menpora juga mengajak seluruh pemangku kepentingan untuk berpartisipasi dalam Indonesia Sport Summit (ISS) 2025 yang akan digelar di Indonesia Arena pada -7 Desember 2025. Forum ini dirancang sebagai ruang temu antara pemerintah, pelaku industri olahraga, komunitas, serta generasi muda.
ISS 2025 akan menghadirkan beragam agenda, mulai dari diskusi panel mengenai ekonomi olahraga dan peluang investasi, pameran industri, hingga program kemitraan dan business matchmaking. Selain itu, tersedia pula experience zone yang menampilkan inovasi teknologi olahraga serta job fair yang membuka peluang karier di sektor keolahragaan.
“Indonesia punya banyak fasilitas olahraga berkualitas, termasuk stadion yang dibangun saat PON. Semua itu harus dioptimalkan untuk event olahraga dan pengembangan sport tourism,” jelas Erick.
Menutup sambutannya, Menpora kembali menekankan pentingnya menjaga dan memperkuat kolaborasi lintas sektor agar dampak ekonomi dan sosial dari industri olahraga semakin terasa.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada para sponsor dan mitra. Semoga sinergi ini terus berlanjut. Kemenpora siap mendukung penyelenggaraan event-event besar ke depan,” tutup Erick Thohir. (pht)




































