KANALNEWS.co – Jakarta, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Ad Interim yang juga menjabat sebagai Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat (Menkokesra) Agung Laksono, mendukung tokoh muda untuk menjadi Menpora yang dulu diduduki oleh Andi Mallarengeng.

“Saya mengapresiasi dan mendukung munculnya nama-nama anak muda untuk menjadi Menpora. Hal ini menunjukkan banyak kaum muda di negeri ini yang peduli dan antusias untuk membangun pemerintahan, lewat Kemenpora,”  kata Agung di kantor Kemenpora, Jakarta, Jumat (4/1/2013).

Dalam silaturahmi Kemenpora dengan pimpinan organisasi kepemudaan tingkat nasional, Agung menjelaskan, munculnya tokoh muda sebagai calon Menpora menjadi bukti telah terjadi interaksi intensif antara organisasi kepemudaan dengan Kemenpora.

“Kemenpora selama ini selalu jadi sorotan dan bahkan jadi incaran. Dalam proses pembelajaran dan regenarasi kepemimpinan hal ini cukup penting,” ujarnya.

Sejumlah kabar menyebutkan beberapa nama yang bakal mengisi posisi tersebut diantaranya, kader Partai Demokrat Achsanul Qosasi, Staf Khusus Bidang Otonomi Daerah Felix Wanggai, Menteri PDT Helmy Faizal, Ketua DPP PAN Viva Yoga Mauladi, Ketua Umum Poknas Aris Mandji, Ketua DPP Partai Demokrat Ramadhan Pohan dan Ketua KNPI Taufan Roto Rasiko.

“Akan lebih baik jika kursi Kemenpora diisi oleh kaum muda. Bukan dari golongan tua. Kalau menterinya kakek-kakek kan pasti ada gap atau perbedaan. Sementara kementerian ini kan mengurusi kepemudaan, jadi lebih baik dari kaum muda,”  tandas Agung.

 

Penulis : Herwan Pebriansyah