New Clark – Atlet putri Maria Natalia Londa berhasil meraih medali perak bagi tim Indonesia pada ajang SEA Games XXX Filipina 2019. Turun di nomor triple jump putri pada cabang olahraga atletik Maria Natalia Londa hanya mampu mencatatkan lompatan sejauh 13,60 meter.
Pada laga yang berlangsung di New Clark City Athletic Stadium, Sabtu (7/12) itu medali emas berhasil dibawa pulang oleh wakil Thailand Parinya Chuaimaroeng. Sedangkan medali perunggu diberikan kepada atlet asal Vietnam, Thi Men Yu.
“Semua sudah berjalan dengan baik, puji tuhan hasilnya juga baik,” ujar Maria Londa usai memastikan medali perak SEA Games 2019.
Maria Londa juga masih berpeluang menambah koleksi medalinya di ajang SEA Games 2019. Pasalnya ia juga akan turun di nomor lompat jauh yang dijadwalkan berlangsung besok, Minggu (8/12).
“Semoga besok saya bisa memetik hasil yang lebih baik. Besok saya turun di nomor lompat jauh,” sambungnya.




































