KANALNEWS.co, Jakarta – Penyerang anyar Bayern Leverkusen Javier “Chicharito” Hernandez mengatakan alasannya meninggalkan Manchester United adalah ingin bahagia lagi dan tidak punya pilihan lain selain harus pergi dari Old Trafford.

“Saya ingin kembali merasa penting dan bahagia. Saya ingin menemukan kebahagiaan,” kata Hernandez kepada Sky Sports, seperti dikutip dari IB Times, pekan ini.

Penyerang timnas Meksiko itu menyatakan, ingin mencapai prestasi penting bersama Leverkusen dan Ia yakin bukan keputusan yang sulit untuk meninggalkan Manchester United asalkan dicintai pendukung klub peserta Bundesliga Jerman itu.

Selain Hernandez, pelatih Manchester United Louis van Gaal juga melepas sejumlah pemain lainnya jelang penutupan bursa transfer musim panas ini. Kejutan terbesar adalah melepas gelandang asal Belgia Adnan Januzaj ke Borussia Dortmund dengan status pinjaman.

Selain itu, pelatih asal Belanda itu juga melepas Bek muda Tyler Blackett Celtic dan Kiper Anders Lindegaard ke West Bromwich Albion.(Herwan)