KANALNEWS.co, Italia – Pelatih Italia Antonio Conte menyangkal rumor yang menyebutkan Ia akan mundur sebagai dari timnas Azzuri pasca mengambil alih jabatan dari Cesare Prandelli 4 bulan lalu.

Mantan pelatih Juventus itu membesut Azzurri pada Agustus lalu, setelah sukses membantu si Nyonya Tua merengkuh gelar Serie A tiga kali beruntun. Dan dalam enam laga di bawah Conte, Italia menang lima kali dan seri satu kali.

Italia saat ini bertengger di puncak kualifiikasi Euro 2016 Grup H bersama Kroasia.

Meski menunjukkan penampilan awal yang kuat, rumor hengkangnya Conte berembus, tetapi dia menyangkalnya.

“Saya mengambil pekerjaan dengan orang yang menginginkan saya dan dengan fans Italia,” katanya.

“Pekerjaan ini memberikan saya semacam tanggung jawab dan spekulasi bagian dari sepak bola, saya menyangkalnya,” tambahnya lagi.

Di kualifikasi Euro 2016 Grup H Italia bergabung dengan Kroasia, Norwegia, Bulgaria, Malta, dan Azerbaijan, demikian goal.com. (Herwan)