KANALNEWS.co – Jakarta, Pegadaian kembali menjadi sasaran empuk kelompok penjahat bersenjata api. Kali ini Kantor Pegadaian di Jalan Percetakan Negara V Nomor 19, Cempaka Putih, Jakarta Pusat yang menjadi sasarannya.

Kepala Subdirektorat Reserse Mobil Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Ajun Komisaris Besar Polisi Herry Heriawan mengatakan, perampokan terjadi hari Jumat (22/3/2103) sekitar pukul 09.15 WIB dengan menggunakan senjata api.

“Pelaku sempat melepaskan tembakan,” ujar Herry di Jakarta, Jumat.

Herry menambahkan, para pelaku menerobos pintu masuk Kantor Pegadaian kemudian melepaskan tembakan ke arah kaca dan menggasak uang tunai dan emas gadain nasabah.

“Berapa jumlah nilai uang dan nilai emas yang diambil perampok masih dihitung oleh pihak Pegadaian,’ katanya.

Berdasarkan keterangan saksi dilapangan, pelaku menggunakan tiga unit sepeda motor dengan mengenakan helm yang menutupi wajah.

“Saksi tidak ada yang mengenali wajah pelaku,” ujar Herry.

Saat ini, petugas kepolisian masih menyelidiki kasus perampokan bersenjata api tersebut dan memeriksa beberapa saksi mata.

 

Editor : Herwan Pebriansyah