
Kanalnews.co, JAKARTA- PSSI belum menggelar evaluasi terkait hasil pertandingan melawan Bahrain dan China. Pelatih Shin Tae-yong sedang izin kembali ke negaranya, Korea Selatan.
Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi mengungkapkan Shin Tae-yong ingin kembali ke Korsel lebih dulu. Namun, ia belum tahu kapan Shin akan kembali ke tanah air.
“(Evaluasi dilakukan) sepulang beliau (Shin Tae-yong) dari Korea. Lagi istirahat,” kata Yunus Nusi saat ditemui di Kantor Kemenpora.
“Belum tahu (berapa lama), nanti saya (cek), khawatir lupa tanggal pulangnya,” ujar Yunus Nusi.
Sebelumnya, Ketum PSSI Erick Thohir memastikan akan melakukan evaluasi usai Shin Tae-yong gagal memenuhi target PSSI membawa pulang 4 poin dalam lawatan ke Bahrain dan China dalam laga lanjutan Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Grup C.
Shin Tae-yong hanya meraih satu poin dari laga melawan Bahrain yang berakhir imbang 2-2. Menghadapi China yang diharapkan bisa menang, justru Indonesia kalah 1-2.
Pada laga berikutnya, Timnas Indonesia akan menghadapi Jepang digelar pada 15 November dan Arab Saudi berlangsung 19 November. Pertandingan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). (pht)


































