Foto BPMI

 

Kanalnews.co, JAKARTA – Presiden Prabowo Subianto dijadwalkan kembali melakukan kunjungan kerja ke Aceh untuk meninjau langsung wilayah yang terdampak bencana. Dalam agenda tersebut, Prabowo juga direncanakan berada di Aceh saat momentum pergantian tahun baru.

Kepala Kantor Staf Presiden (KSP) Muhammad Qodari menyampaikan Presiden berencana menghabiskan malam tahun baru bersama masyarakat Aceh.

“Insyaallah, malam tahun baru nanti Pak Presiden berada di Aceh bersama rakyat Aceh,” ujar Qodari di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (30/12/2025).

Meski demikian, Qodari mengaku belum memperoleh rincian lengkap terkait agenda Presiden selama berada di Aceh. Termasuk kepastian lokasi menginap dan rangkaian kegiatan yang akan dijalani Prabowo selama kunjungan tersebut.

“Belum dibicarakan secara spesifik soal kegiatannya. Tapi yang kami dengar, beliau memang berencana ke Aceh,” kata Qodari.

Ia menyebutkan salah satu daerah yang kemungkinan akan dikunjungi adalah Kabupaten Bener Meriah. Namun, Qodari menegaskan informasi tersebut masih perlu dikonfirmasi lebih lanjut kepada pihak terkait di lingkaran Istana.

“Kalau tidak salah dengar Bener Meriah. Tapi nanti sebaiknya dikonfirmasi lagi ke Pak Seskab atau Pak Teddy,” ujarnya.

Informasi serupa juga disampaikan Ketua Satgas Pemulihan Pascabencana DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad. Dasco memastikan bahwa Presiden Prabowo akan menyambangi Aceh dalam waktu dekat.

Sebelumnya, Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi juga menyebut Presiden Prabowo direncanakan menyambut pergantian tahun di wilayah yang terdampak bencana sebagai bentuk empati dan perhatian langsung dari pemerintah pusat. (ads)