
Kanalnews.co, JAKARTA- Polda Metro Jaya akhirnya berhasil menangkap pimpinan kelompok Khilafatul Muslimin, Abdul Qadir Baraja di Lampung. Kini, ia langsung dibawa ke Jakarta.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes E Zulpan menjelaskan Baraja langsung diboyong ke Jakarta untuk melakukan pemeriksaan lebih lanjut. Penangkapan sebelumnya dilakukan tim Ditreskrimum Polda Metro Jaya yang dipimpin Kombes Hengki Haryadi.
“Polda Metro Jaya telah menangkap pimpinan Khilafatul Muslimin Abdul Qadir Baraja di Lampung,” kata Zulpan.
“Pimpinan tertinggi Khilafatul Muslimin. Sekarang tim dari Polda Metro sedang berada di Lampung untuk membawa yang bersangkutan ke Jakarta untuk proses pemeriksaan lebih lanjut,” katanya.
Namun begitu, Zulpan enggan menjelaskan lebih detail terkait penangkapan tersebut. Kelompok Khilafatul sebelumnya sempat melakukan aksi konvoi di Jakarta. (ads)


































