Foto DPR

 

Kanalnews.co, JAKARTA- Pertemuan Budiman Sudjatimiko dengan Ketum Gerindra Prabowo Subianto berujung pemanggilan oleh PDIP. Gerindra tak mau ikut campur.

“Itu kan murni urusan internal mereka. Biarlah diselesaikan oleh mereka,” kata Waketum Gerindra Habiburokhman.

“Kami tidak dalam posisi ikut campur urusan partai orang,” sambungnya.

Meski begitu, Habiburokhman mengatakan Gerindra dan PDIP memiliki hubungan baik. “Posisi kami dan PDIP adalah dua partai yang bersahabat dan memiliki hubungan baik yang cukup panjang,” ujarnya.

PDIP berencana memanggil Budiman imbas dari pertemuan dengan Prabowo di Kartanegara, Jakarta Selatan. Dewan Kehormatan PDIP ingin meminta klarifikasi langsung dari Budiman.

Desas-desusnya, sikap Budiman tersebut lantaran kecewa dengan PDIP karena tidak diberikan jabatan strategis di pemerintahan saat ini. Tapi PDIP menepisnya. (ads)