
Kanalnews.co, JAKARTA– Timnas Palestina telah tiba di Indonesia untuk persiapan FIFA matchday. Ketum PSSI Erick Thohir mengingatkan agar pemain Timnas Indonesia bisa segera semua bergabung.
Timnas Palestina telah tiba di Indonesia. Mereka mendarat di Bandar Udara (Bandara) Internasional Soekarno Hatta (Soetta), Tangerang, Banten, pada Sabtu (10/6) malam, lalu melanjutkan perjalanan menuju Surabaya, Jawa Timur.
Di sisi lain, pemain Timnas Indonesia belum sepenuhnya datang. Dari 26 pemain yang dipanggil, sempat hanya dihadiri 15 pemain.
Namun hingga kemarin, Minggu (11/6/2023), sudah ada beberapa pemain yang datang. Kondisi ini sempat membuat pelatih Shin Tae-yong kesal karena persiapan tim menjadi terganggu.
Erick kembali mengingatkan pemain dan klub untuk bisa melepas pemain. Sebab ini merupakan pertandingan penting bagi Skuat Garuda. Tak hanya soal menaikkan rangking FIFA, tapi laga ini menjadi pengalaman berharga.
“Karena ini (pertandingan melawan Palestina) adalah kepentingan nasional. Dan ini salah satu dari dua pertandingan besar yang akan digelar di bulan Juni 2023,” ujar Erick.
“Merah Putih lebih tinggi di atas segalanya. Ingat, ranking Palestina di dunia lebih tinggi dari kita. Tetapi meski kalah ranking, Garuda Indonesia pasti bisa optimal,” kata Erick Thohir.
Timnas Indonesia akan berduel dengan Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo pada 14 Juni. Lima hari berselang, giliran Argentina yang menjadi lawan di Stadio Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). (ndt)


































