
Kanalnews.co, JAKARTA- Koalisi Indonesia Maju batal mengusung Kaesang Pangarep pada Pilgub Jawa Tengah 2024. KIM memilih duet Ahmad Luthfi dan Taj Yasin Maimoen.
“Sudah dari mungkin seminggu lebih yang lalu itu kemudian kita putuskan Pak Luthfi dengan Gus Yasin,” kata Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad di Kompleks Parlemen Jakarta, Jumat (23/8).
Ia mengklaim alasan batal mengusung Kaesang bukan karena putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait syarat minimal usia calon kepala daerah. Sufmi menyebut keputusan ini diambil sejak pekan lalu.
Kaesang juga sedang tidak berada di Indonesia menjelang waktu pendaftaran calon kepala daerah.
“Pada saat ini kan Kaesang tidak sedang berada di Indonesia karena memang dia enggak ikut daftar,” ujarnya.
Sebelumnya, Kaesang digadang-gadang menjadi calon wakil gubernur Jawa Tengah. Ia akan menemani mantan Kapolda Jawa Tengah Ahmad Luthfi.
DPR dianggap mencoba mengakali keputusan MK sebelumnya soal syarat usia demi memuluskan keinginan Kaesang maju Pilkada 2024. Gejolak penolakan pun ramai hingga aksi demonstrasi di depan Gedung DPR pada Kamis (22/8). (ads)


































