Foto dok KemenpanRB

 

Kanalnews.co, JAKARTA- Menteri PAN-RB Tjahjo Kumolo meninggal dunia. Ia menghembuskan nafas terakhirnya usai melawan penyakit yang dideritanya, infeksi paru-paru.

Kabar itu disampaikan oleh Wakil Ketua Komisi II DPR Junimart Girsang. Ia menyebut Tjahjo Kumolo meninggal pukul 11.10 WIB.

“Iya (meninggal dunia),” kata Junimart saat dihubungi, Jumat (1/7/2022).

“Dapat info dari Ka-BKN tadi berpulang jam 11.10 WIB,” ucapnya.

Tjahjo Kumolo meninggal dunia di Rumah Sakit Abdi Waluyo, Jakarta Pusat. Sebelumnya, anak dari Tjahjo Putri Tjahjo Kumolo, Rahajeng Widyaswari menyampaikan ayahnya mengalami infeksi yang menyebar sampai ke paru-paru.

“Ada infeksi yang menyebar sampai ke paru-parunya,” kata Rahajeng. (ads)