Foto YouTube Sekretariat Presiden

 

Kanalnews.co, JAKARTA– Presiden RI Joko Widodo telah bertemu dengan Presiden FIFA Gianni Infantino. Jokowi memastikan perhelatan Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia tetap berjalan sesuai jadwal.

Pertemuan Jokowi dan Gianni yang digelar di Istana Negara, Selasa (18/10/2022) adalah untuk membahas tragedi Kanjuruhan yang telah memakan korban jiwa 132 orang.

Tragedi Kanjuruhan sempat menimbulkan kekhawatirkan nasib Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Indonesia terancam batal menjadi tuan rumah event sepakbola dunia tersebut.

Namun pertemuan Jokowi dengan Gianni memastikan Piala Dunia U-20 2023 tetap digelar di Indonesia. FIFA berjanji akan membantu agar event tersebut berjalan baik.

“Pemerintah dan FIFA bersepakat juga bersepakat pelaksanaan Piala Dunia U-20 2023 berjalan dengan aman. Semua segi pelaksaannya berjalan sesuai standar FIFA. Ditangani secara baik dan profesional,” kata Jokowi dalam sambutannya di Istana Negara.

Untuk mensukseskan Piala Dunia U-20 2023, pemerintah fokus menyiapkan kelayakan venue. Sementara PSSI akan menyiapkan event dan Timnas Indonesia.