Kanalnews.co, BANDUNG – Manajemen Persib Bandung menegaskan komitmennya dalam mendukung perjuangan tim melakoni seri kedua Liga 1 2021/2022 yang akan dimulai pada Jumat (15/10/2021). Adapun seri kedua kompetisi kasta tertinggi di Tanah Air tersebut bakal berlangsung dari pekan 7-11 di Jawa Tengah dan Yogyakarta.
Mewakili jajaran direksi dan komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Direktur Persib Teddy Tjahjono menyatakan bahwa manajemen meminta tim Persib yang akan tampil di seri kedua Liga 1 2021/2022 bisa meraih hasil maksimal. Teddy juga memahami kegelisahan para Bobotoh terkait performa Persib di seri pertama yang tidak memuaskan.
Dari enam laga yang dimainkan, Persib hanya sanggup mengumpulkan 10 poin hasil dari dua kali menang dan empat imbang. Atas pencapaiannya itu, Persib mengakhiri seri pertama di peringkat 5 klasemen sementara di bawah Bhayangkara FC, PSIS Semarang, Bali United, dan Persija Jakarta.
“Manajemen berkomitmen dengan tim bahwa seri kedua ini harus maksimal. Kami sepakat performa tim pada seri pertama bisa lebih baik, dan kami memahami perhatian suporter atas performa tim,” kata Teddy Tjahjono.
Sementara itu dari segi tim, pelatih Persib Robert Alberts mengaku sudah melakukan evaluasi terhadap hasil yang didapat di seri pertama. Juru taktik berpaspor Belanda itu sudah mengetahui apa saja permasalahan yang harus dibenahi untuk melakoni seri kedua.
“Masalah terbesar yang diidentifikasi pada seri pertama yaitu perlunya penciptaan peluang gol dan opsi dalam menyelesaikan peluang sehingga tim perlu lebih tajam di depan gawang. Hal itu telah menjadi salah satu menu latihan yang mendapat porsi besar,” ungkap Robert.
Persib akan mengawali seri kedua Liga 1 2021/2022 dengan menghadapi pimpinan klasemen sementara Bhayangkara FC pada Sabtu (16/10/2021). Setelah itu Victor Igbonefo dkk. bakal menghadapi PS Sleman (22/10/2021), PSIS Semarang (26/10/2021), Persipura Jayapura (30/10/2021), dan Persela Lamongan (4/11/2021). (Kin)



































