
Kanalnews.co, JAKARTA– Bakal calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta berlomba-lomba merebut hati The Jakmania melalui Persija Jakarta. Sejumlah janji dilontarkan dari para paslon.
Cawagub Rano Karno misalnya berjanji akan mendukung Persija sepenuhnya. Salah satunya dengan menyediakan home base agar Persija tidak luntang-lantung menjadi tim musafir yang kerap dialami Andritany Ardhiyasa dkk.
“Jakmania (suporter Persija)? Ya Sekarang saya seneng. Lapangan pasti, tuan rumah pasti, nggak pindah-pindah. Dulu pindah. Entar ke Bekasi, entar ke Bantul, entar ke, sekarang pasti,” kata Rano Karno di Warung si Doel, Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Sabtu (31/8/2024).
“Gimana prestasi mau dapat kalau lapangan saja membuat kita bingung mau ke mana? Itu adalah fondasi pertama,” kata Rano Karno.
“Nah, sekarang Jakmania ya. Kalau dia udah punya home base, yakin saya, prestasinya akan berbeda,” tambahnya.
Sementara itu cagub Dharma Pongrekun mengaku akan mengkaji agar Jakarta Internasional Stadium (JIS) bisa digunakan Persija tanpa biaya alias gratis.
“Kami akan mengkaji bagaimana baiknya agar JIS bisa dipakai oleh, bisa dinikmati, oleh penggemar Persija, khususnya sahabat-sahabat saya dari Jakmania,” kata Dharma beberapa hari lalu.
“Kalau memang memungkinkan anggaran ada, maka kalau perlu, kita gratiskan,” sambungnya.
Persija memiliki suporter fanatik yang sangat luar biasa. Suara The Jakmania bisa menjadi ceruk suara bagi para calon untuk bisa memenangkan Pilgub Jakarta 2024. (ads)


































