Foto Biro Pers Sekretariat Presiden

Kanalnews.co, JAKARTA- Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) akan melantik menteri baru besok, Rabu (21/2/2024). Benarkah menteri yang dilantik adalah Hadi Tjahjanto dan Ketum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)?

“Besok ditunggu jam 10.00 WIB,” kata Jokowi kepada wartawan di Ecovention Ancol, Jakarta Utara, Selasa (20/2/2024).

Ketika ditanya apakah menteri baru tersebut adalah Hadi Tjahjanto dan AHY, Jokowi enggan menjawab.

“Besok dilihat jam 10.00 WIB,” kata Jokowi.

Belakangan santer kabar Jokowi akan melantik dua menteri. Pertama Menteri ATR/BPN Hadi Tjanjanto, yang bergeser menjadi Menko Polhukam. Lalu AHY, yang akan mengisi kursi Menteri ATR/BPN. (ads)