Foto Antara

 

Kanalnews.co, JAKARTA– Kemacetan yang terjadi selama 12 jam di puncak menjadi catatan penting bagi Polri. Tak ingin kejadian serupa terulang, kepolisian bakal menggelar evaluasi.

Seperti diketahui, kemacetan terjadi di kawasan puncak, Bogor, Minggu (27/2/2022) baik arah Puncak dan Jakarta. Kemacetan bahkan terjadi sampai 12 jam.

Kemacetan itu diduga karena bertepatan dengan long weekend. Kepolisian juga menyebut penyebabnya karena adanya kendaraan yang mogok.

Kadiv Humas Polri, Irjen Dedi Prasetyo menegaskan, pihaknya akan melakukan evaluasi secara menyeluruh. Langkah-langkah antisipasi harus disiapkan terutama saat libur panjang.

“Itu bagian dari evaluasi secara menyeluruh, bukan hanya dari sisi lalu lintas, tapi juga sisi lain, ini juga bagian dari evaluasi sehingga ketika nanti terjadi musim libur panjang, hal seperti itu bisa diantisipasi,” ujarnya. (ads)