Kanalnews.co, TUBAN – Siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Manbail Futuh, Jenu, menjadi Relawan Vaksin Covid-19. Langkah mereka sangat membantu program pemerintah dan tenaga medis di kecamatan Jenu.
Tugas yang dilakukan siswa SMK Manbail Futuh itu ialah dengan cara membantu petugas medis dengan melakukan entri data peserta vaksin agar cepat dan akurat.
“Kami melakukan hal seperti ini karena berharap sekolah bisa segera masuk dan bisa aman ketika tatap muka di sekolah. Kami sangat bangga terhadap pengalaman menjadi relawan ini dan tentunya ini adalah pengalaman pertama kami dalam membantu tenaga medis” Ujar salah satu siswa SMK Manbail Futuh, Nuris Saadah, yang menjadi relawan.
Sementara itu, Kepala Sekolah SMK Manbail Futuh Mohammad Maghfur Arifin saat dikonfirmasi menyampaikan untuk guru di SMK Manbail Futuh sudah 100 persen divaksin.
Untuk siswa, masih dalam dosis pertama dan yang menerima sudah mencapai 96 persen. Ini adalah persentase yang sangat tinggi untuk saat ini dan untuk sisanya di awal oktober sudah vaksin yang kedua.
“Mudah-mudahan dengan divaksinnya anak-anak ini secara penuh bisa menguatkan kami untuk melaksanakan pembelajaran tatap muka ke depan” ujar Pria yang karib disapa Maghfur tersebut.
Maghfur menambahkan, di samping sekolah SMK Manbail Futuh menyediakan tempat karena sekolah siap dijadikan lokasi vaksinasi, dia juga mengirim anak-anak didiknya untuk membantu sebagai relawan.
Para siswa itu dibekali laptop untuk mengentri data peserta vaksin agar prosesnya bisa cepat dan terlayani dengan baik. Harapannya, proses vaksinasi ini bisa sesuai dengan target.
“Tentu yang kami kirim untuk menjadi relawan vaksin ini adalah anak-anak yang berkompetensi dalam hal IT. Ini sekaligus untuk menjadi ajang promosi sekolah kalau SMK Manbail Futuh ini juga memiliki kepedulian sosial di lingkungan untuk menyukseskan program pemerintah vaksinasi Covid-19,” tandasnya. (Met)







































