
Kanalnews.co, SLEMAN– Gelandang Persib, Dedi Kusnandar tak mau larut dalam kekecewaan atas hasil imbang yang diperoleh kontra Bali United. Pemain bernomor punggung 11 tersebut memilih menggunakan energinya untuk fokus pada laga selanjutnya.
Skuad Pangeran Biru akan menjamu PSM Makassar, Selasa (14/2/2023). Lawannya tersebut merupakan pemuncak klasemen sementara yang hanya beda satu angka dengan Persib di peringkat kedua.
“Alhamdulillah kita syukuri hasil ini. Kami sudah berjuang untuk meraih kemenangan, tiga poin, tapi hasilnya imbang. Kami akan tatap pertandingan ke depan untuk tetap menjaga persaingan juara,” kata Dedi dikutip dari situ Persib.co.id
Untuk itu, ia dan rekan-rekan akan melakukan evaluasi bersama tim pelatih. Dengan waktu persiapan, ia menyakini timnya bakal tampil lebih baik.
“Kami akan perbaiki kesalahan dan tatap pertandingan ke depan,” ucapnya.
Hasil imbang ini, menempatkan Persib di peringkat kedua dengan nilai 46, hasil 14 kali menang, 4 imbang dan 4 kalah.