KANALNEWS.co – Milan, Wakil Inggris Tottenham Hotspur selamat dari kengerian sebelum dipastikan menyingkirkan Inter Milan untuk mencapai perempat final Liga Eropa, dan mengembalikan kebanggaan nasional menyusul kegagalan klub-klub Inggris di Liga Champions.

Tugas untuk menjaga harga diri klub-klub Ingris di sepakbola Eropa kini ada di peserta liga Eropa, setelah tersingkirnya Manchester United dan Arsenal di babak 16 besar kompetisi klub-klub elit Eropa tersebut seperti dilansir dari AFP.

Meskipun harus mengalami kekalahan 1-4 saat bertandang ke Inter Milan Jumat (15/3/2013) dinihari WIB, Namun Spurs berhak melaju berkat peraturan gol tandang setelah pada pekan lalu menang 3-0 di White Hart Lane dengan agregat 4-4.

Tanpa kehadiran Gareth Bale yang terkena skorsing, Spurs harus bekerja keras untuk dapat lolos di San Siro, mereka memerlukan tambahan waktu untuk dapat melakukannya setelah tertinggal 0-3 pada 90 menit permainan.

Inter bermain tanpa beban dan pasangan mereka di lini depan yakni Antonio Cassano dan Rodrigo Palacio sangat menyulitkan pertahanan Spurs.

Gol Cassano yang menerima umpan matang dari bek Jonathan mampu meporak-porandakan pertahanan Spurs. Diawali dari Palacio yang berlari menyambut operan matang dari bek Jonathan yang mengacaukan pertahanan Spurs, sebelum mengirim umpan silang kepada Cassano dengan tandukannya dan berhasil menaklukkan kiper Brad Friedel, Inter unggul 1-0.

Spurs paham bahwa gol tandang merupakan sesuatu yang sangat mereka butuhkan untuk dapat menghantam moral timtuan rumah, namun mereka membuang beberapa peluang saat Inter sedikit mengendurkan pertahanan akibat terlalu banyak menekan.

Cassano kemudian mengoper bola kepada Palacio, yang tembakannya menaklukkan Friedel namun kemudian melayang melewati mistar gawang.

Penyerang Togo Emmanuel Adebayor seharusya dapat memastikan kemenangan timnya pada akhir babak pertama, menyusul kesalahan yang dilakukan Juan, tetapi sepakan Adebayor belum dapat menaklukkan kiper Samir Handanovic sekaligus mistar gawang.

Pada awal babak kedua, Palacio berlari di sisi lapangan untuk mengejar umpan terobosan Esteban Cambiasso sebelum dengan tenang ia menaklukkan Fiedel yang mengubah kedudukan menjadi 2-0.

Dengan pertandingan tinggal menyisakan 15 menit, tendangan bebas lemah Cassano sempat berubah arah karena membentur betis William Gallas, sebelum masuk ke gawang Spurs, Inter unggul 3-0.

Cambiasso nyaris memastikan kemenangan timnya di masa tambahan waktu, namun tembakannya masih sedikit melebar di tiang jauh.

Namun setelah itu, justru Tottenham yang menambah tekanan saat babak tambahan waktu dimulai, di mana Handanovic degnan brilian mengggagalkan peluang jan Vertonghen sebelum Gallas menanduk bola dengan melebar.

Inter kemudian terancam ketika Handanovic tidak mampu menangkap bola sepakan Mousa Dembele dan Adebayor menaklukkan bek veteran Javier Zanetti dan Cristian Chivu, untuk menyambar bola pantul yang memastikan Spurs  memperekcil ketinggal menjadi 3-1.

Tandukan Ricardo Alvarez menyambut umpan silang Cassano untuk mencetak gol keempat Inter sepuluh menit sebelum pertandingan usai, untuk memastikan pertandingan ketat ini memaksa setiap orang menyaksikannya sampai selesai.

 

Editor : Herwan Pebriansyah