Foto tangkapan layar

 

Kanalnews.co, JAKARTA-
Menteri Keuangan Sri Mulyani mengutuk keras aksi brutal penganiayaan yang dilakukan Mario Dandy Satrio Rafael Alun Trisambodo, seorang pejabat Pajak. Ia mendoakan agar korban anak dari pengurus GP Ansor Cristalino David Ozora alias David cepat sembuh.

“Menyampaikan dan
memanjatkan doa untuk David dan mendoakan David dapat segera mendapat kesembuhan, kami juga minta maaf kepada seluruh keluarga dan kepada saudara David atas kejadian ini yang sama sekali tak dapat dibenarkan dan kami mengutuk penganiayaan yang dilakukan oleh salah satu putra dari jajaran kemenkeu direktorat jenderal pajak,” kata Sri Mulyani, dalam jumpa pers, Jumat (24/2/2023).

Akibat kasus ini, Sri Mulyani mengakui akan berdampak besar terhadap Kementerian Keuangan. Kepercayaan kementeriannya akan dipertanyakan masyarakat.

“Namun telah menimbulkan suatu dampak sangat besar terhadap persepsi Kemenkeu dan Direktorat Jenderal Pajak,” katanya.

Sebelumnya, Mario Dandy melakukan aksi penganiayaan terhadap David hingga tidak sadarkan diri. Kini, Dandy telah ditetapkan sebagai tersangka.

Selain Mario Dandy, polisi juga menetapkan perekam video penganiayaan yakni pria inisial S alias SLRPL (19), teman Mario Dandy Satrio.