Foto Antara

Kanalnews.co, JAKARTA– Kampanye Paslon Pilgub Jakarta 2024 dimulai dihari ini, Rabu (25/9/2024). Pasangan nomor urut 2 Dharma Pongrekun-Kun Wardana akan berkumpul di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat.

“Besok di Lapangan Banteng, titik kumpul pagi di Lapangan Banteng setelah itu kami akan blusukan,” kata Dharma saat Deklarasi Kampanye Damai, di Kota Tua, Jakarta, Selasa (24/9) kemarin.

Meski begitu, Dharma memastikan tidak ada yang spesial di hari perdana kampanye. Ia memilih fokus untuk mendengarkan aspirasi masyarakat.

“Jadi tidak perlu hanya karena berkampanye. Lalu kemudian melakukan citra-citra yang tidak merepresentatisikan keberadaan kami,” katanya.

Dharma-Kun satu-satunya paslon maju lewat jalur independen di Pilkada Jakarta 2024. Mereka akan berhadapan dengan Ridwan Kamil-Suswono yang diusung KIM Plus dan Pramono Anung-Rano Karno oleh PDIP

Masa kampanye dimulai pada 25 September hingga 23 November 2024. Pemungutan suara serentak digelar pada 27 November 2024. (ads)