Foto Net

 

Kanalnews.co, JAKARTA– Bakal Capres dari Koalisi Perubahan untuk Perbaikan (KPP) Anies Baswedan telah berangkat menunaikan ibadah haji. Ia menyebut bakal mengumumkan cawapresnya sepulang dari Mekkah.

“Doakan umur panjang. Sebelum haji enggak mungkin karena tinggal tiga jam lagi [keberangkatan]. Tapi Insya Allah pasti sesudahnya,” kata Anies di Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, Kamis (22/6).

Anies dijadwalkan akan berangkat ke Arab Saudi untuk menunaikan haji pada Kamis (22/6) ini. Ketika ditanya kapan waktu pengumuman cawapres, Anies masih enggan menjawab.

“Tapi sesudahnya itu tanggal berapa belum tahu. Bulannya apa belum tahu. Doakan saja mudah-mudahan lebih awal lebih baik,” katanya.

Namun demikian, ia memastikan kepergiannya ke tanah suci bukan untuk mencari petunjuk soal cawapres. Anies menegaskan hanya fokus ibadah.

“Kita berharap dapat mengambil hikmah dari prosesi yang dialami dari keluarga ini. Kami harap berangkat satu keluarga bisa ambil hikmah dari keluarga Nabi Ibrahim dan keluarganya,” katanya.

Sebelumnya Tim 8 Koalisi Perubahan untuk Persatuan mengatakan Anies sudah mengantongi satu nama cawapres. Kini, tinggal menunggu momentum yang tepat untuk mengumumkan. (ads)