Kanalnews.co, JAKARTA– Ketua Umum PSI sekaligus putra bungsu Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) telah resmi menjadi ayah usai sang istri Erina Gudono, melahirkan anak pertama. Buah hati itu diberi nama Bebingah Sang Tansahayu.
Putri pertama Kaesang-Erina itu lahir di RSU Bunda Jakarta, Jakarta Pusat, Selasa (15/10). Cucu keenam Jokowi itu lahir pada pukul 07.02 WIB.
Kaesang mengungkapkan arti di balik nama anaknya tersebut. Ia menyebut nama itu berasal dari bahasa Jawa.
“Bebingah itu (artinya) yang membuat bahagia, Sang Tansahayu itu (artinya) dialah yang selalu cantik dalam tutur kata, paras, semuanya lah,” ujar Kaesang di RSU Bunda Jakarta, Selasa (15/10).
“Bahasa jawa yang membuat istri saya, nama semua dari istri saya,” kata Kaesang.
Ia pun mengaku bahagia anaknya lahir dalam keadaan sehat. “Alhamdulillah hari ini tanggal 15 Oktober 2024 telah lahir anak kami, saya dengan Erina dengan selamat dan sehat sekali,” kata Kaesang.
“Alhamdulillah semua sehat,” ucapnya.
Kaesang Pangarep dan Erina Gudono resmi menikah dan menjadi suami dan istri setelah melalui proses ijab kabul yang digelar di Pendopo Agung Ambarrukmo, Yogyakarta 10 Desember 2022. (pht)